SUNGGUMINASA,TRIBUN-TIMUR.COM- Keprihatinan atas
kondisi gedung Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Gowa diutarakan
organisasi Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) Gowa.
Sesama organisasi
kepemudaan, Ketua bidang perkaderan PW IPM Sulsel, Arifuddin Abbas yang
juga mantan Ketua PD IPM Gowa menilai bahwa saat ini sekretariat KNPI
Gowa sudah sangat tidak laik.
"Saya berbicara seperti ini
sebagai sesama organisasi kepemudaan khususnya di Gowa. Bagaimana janji
dari Akbar Danu ketika dia terpilih kembali sebagai ketua KNPI Gowa 2011
lalu, yang akan memperbaiki sekretariat. Tapi sampai saat ini buktinya
tidak ada," paparnya kepada tribun-timur.com , Jum'at (6/12/2013).
Bangunan yang terletak di Jl. K.H Wahid Hasyim Sungguminasa Gowa
tersebut sudah berdiri sejak tahun 1960-an. Lokasinya berada
bersampingan dengan pasar sungguminasa.
Kondisi bangunan gedung
KNPI Gowa memang sangat memprihatinkan. Saat tribun berkunjung belum
lama ini, tampak cat bangunan diseluruh sudut ruangan sudah terkelupas
dan berganti warna menjadi hitam. Palfonnya juga sudah rubuh. Tidak ada
yang tampak terawat sama sekali.
Salah seorang anggota KNPI
Gowa, Arfandi Pallalo mengakui kondisi buruk gedung sudah sejak 10 tahun
lalu. Organisasi yang dibawahi Dinas Pendidikan, Olahraga dan
Kepemudaan ini dibiarkan terbengkalai begitu saja.
"Terkait
dana perbaikan atau lainnya saya juga tidak tahu. Apakah memang
dianggarkan atau tidak. Saya tidak pernah tahu. Padahal kami memilih dia
kembali dengan harapan bisa memperjuangkan perbaikan gedung lebih
bagus," paparnya.(*)